Untitled 1

Untitled 1JDIH

Untitled 1

on . Hits: 334

Lagi, Aparatur Pengadilan Agama SoE Raih Peringkat Terbaik

Rabu (02/11), Pengadilan Agama SoE bangga dan mengapresiasi setinggi-tingginya atas keberhasilan Kepala Sub Bagian Kepegawaian dan Organisasi Tata Laksana, Anikun Saraswati, S.Sy., yang telah berhasil meraih peringkat terbaik kedua dalam Pelatihan Penyelenggaraan Reformasi Birokrasi Gelombang 5 Angkatan III kategori Kelas A yang dilaksanakan mulai tanggal 24 sampai dengan 28 Oktober lalu.

Keberhasilan meraih peringkat terbaik ini merupakan hal yang istimewa bagi Pengadilan Agama Soe, karena dalam kurun waktu kurang dari satu bulan, juga terdapat aparatur Pengadilan Agama SoE yang lain yang telah meraih peringkat terbaik.

Berdasarkan pengumuman melalui kanal instagram resmi Pusat Pendidikan dan Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Mahkamah Agung Republik Indonesia, @pusdiklat.menpim.ma.1, Anikun meraih nilai 90 dengan kualifikasi sangat memuaskan. Kesungguhan, tekun, dan disiplin merupakan kunci dalam menggapai hasil terbaik. Beliau memberikan tips untuk selalu belajar, menganalisis, dan memahami segala materi yang diberikan saat pelatihan dan pengerjaan soal. “Mulailah segala sesuatu dengan bismillah dan sungguh-sungguh. Kemudian, materi yang disampaikan oleh narasumber saat pelatihan sebisa mungkin untuk dicatat dan diingat kembali, sehingga mengerjakan ujian akhir akan terasa mudah.”, Imbuh Anikun.

Sekretaris Pengadilan Agama SoE, Usman Asafah, S.T., M.H., yang tidak lain merupakan atasan langsung dari Anikun mengapresiasi keberhasilan tersebut dan berharap peristiwa membanggakan ini dapat memotivasi seluruh aparatur Pengadilan Agama SoE untuk mencurahkan seluruh kemampuan yang dimiliki dan menjadi yang terbaik.

 

Add comment


Security code
Refresh

Artikel | Makalah | Risalah

Hubungi Kami

Jalan Cendana
Kecamatan Kota SoE
Kabupaten Timor Tengah Selatan
Propinsi Nusa Tenggara Timur
Telp: 038821203
Website: https://pa-soe.go.id
Email: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
No. Pengaduan: 081276878779 (Telp & WA)

Galeri Kegiatan 2019

Galeri Kegiatan 2020

Galeri Kegiatan 2021

 Galeri Kegiatan 2022